-->

Friday, September 6, 2024

Kadinkes dan Pj Ketua TP PKK Inhil Lakukan Kunjungan ke Posyandu Mawar





RIAUFAKTA.ID, ADVKepala Dinas Kesehatan Kabupaten Indragiri Hilir (Inhil), Rahmi Indrasuri bersama Pj Ketua TP-PKK Kabupaten Inhil, Kartika Sari melakukan kunjungan ke Posyandu Mawar wilayah kerja Puskesmas Gajah Mada yang terletak di Jalan Soebrantas Tembilahan, Jumat (06/09/2024). 

Dalam kunjungan itu, Kepada Dinkes Inhil bersama Pj Ketua TP PKK Inhil meninjau langsung pelayanan kesehatan di wilayah tersebut. 

Dikatakan Kartika Sari, Kunjungan ini bertujuan untuk memastikan bahwa pelayanan posyandu berjalan dengan baik dan memberikan manfaat optimal bagi masyarakat setempat. 

Kartika mengajak para ibu dan seluruh lapisan masyarakat untuk berpartisipasi aktif dalam program-program kesehatan yang dijalankan.

Terakhir, ia berpesan kepada para Kader Posyandu untuk memberikan pelayanan prima kepada masyarakat. 

"Tingkatan pelayanan, berikan pelayanan sebaik mungkin  meskipun rasanya capek, emosi tapi tetap di tahan karena kita berhadapan langsung dengan masyarakat, dan keramahan adalah hal utama," ujar Kartika.

Thursday, September 5, 2024

Haji Herman Realisasikan Listrik Gratis di Desa Kampung Baru Kecamatan Concong








 


RIAUFAKTA.ID, CONCONG - Warga Desa Kampung Baru, Kecamatan Concong Luar, Kabupaten Indragiri Hilir (Inhil) Provinsi Riau segera akan merasakan terangnya aliran listrik.

Hal tersebut diketahui setelah Haji Herman turun langsung ke Desa Kampung Baru Kecamatan Concong Luar untuk mengabari berita gembira tersebut kepada warga.

"Alhamdulillah sebentar lagi Desa Kampung Baru teraliri listrik 24 jam," kata Haji Herman saat menjumpai warga di kantor Desa, Kamis (5/9/2024).

Pertemuan di kantor desa tersebut dihadiri Kades Kampung Baru, M Zainudin bersama puluhan warga yang akan menerima listrik gratis.

Haji Herman yang merupakan Kepala Dinas Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Provinsi Riau itu berkomitmen merealisasikan penerangan setiap desa se Inhil.

"Saya berkomitmen agar seluruh wilayah teraliri listrik hingga ke pelosok desa," ungkapnya.

Mengenai penyaluran pemasangan listrik gratis tersebut, Haji Herman menegaskan, bahwasannya listrik ini bukan bantuan dari anggota dewan atau paslon lain.

"Bantuan ini asli dari bantuan pemerintah melalui Dinas ESDM Riau," sambungnya.

Mengenai pemasangan listrik tersebut, Haji Herman dengan tegas mengatakan, tidak dipungut biaya, alias gratis untuk warga kurang mampu. 

"Pemasangan ini gratis. Jika ada yang memungut biaya lapor dengan saya," ucapnya.

Warga yang sudah didata sebagai penerima bantuan listrik gratis ditemukan warga mampu atau ekonomi menengah, agar bisa dialihkan kepada warga yang kurang mampu.

"Jadi bagi yang dapat ini kalau merasa ekonomi diatas tolong di alihkan untuk yang berhak menerimanya," 

Haji Herman meminta kepada Kades Kampung Baru untuk menempel daftar penerima listrik di wilayah pasar agar warga bisa melihat yang mana warga mampu dan yang mana tidak mampu.

Terkahir Haji Herman mengatakan, 35 orang warga akan menerima listrik gratis bantuan dari Dinas ESDM Riau itu akan direalisasikan pada bulan Oktober 2024 nanti.

"Insya Allah bulan Oktober 2024 nanti sudah terpasang listrik gratis ini. Semoga bantuan ini meringankan beban warga kurang mampu." Tutupnya.

Kenaikan Kasus Stunting di Kelurahan Concong Tengah, Dinkes Inhil Lakukan Intervensi

 

RIAUFAKTA.ID, CONCONG - Kasus stunting di Kelurahan Concong Tengah mengalami peningkatan dalam dua tahun terakhir. Berdasarkan data analisis pengukuran stunting pada periode 2022-2024, terdapat lonjakan kasus pada tahun 2023 dan 2024, dengan masing-masing lima balita yang teridentifikasi mengalami stunting. Padahal, pada tahun 2022, kelurahan ini tercatat nihil kasus stunting.

Stunting diakibatkan oleh kekurangan gizi kronis yang dialami balita, terutama pada masa 1000 Hari Pertama Kehidupan (HPK). Faktor-faktor seperti kurangnya asupan gizi, keterbatasan akses air bersih, dan sanitasi yang buruk menjadi penyebab utama terjadinya stunting di wilayah ini. Selain itu, rendahnya pengetahuan ibu terkait gizi selama kehamilan hingga masa nifas turut berkontribusi.

Pemerintah Daerah Kabupaten Indragiri Hilir melalui Dinas Kesehatan telah menetapkan Kelurahan Concong Tengah sebagai salah satu dari 26 lokus intervensi stunting pada tahun 2024. Upaya yang dilakukan antara lain pemberian tablet tambah darah kepada ibu hamil, penyuluhan kebersihan lingkungan, dan penyediaan makanan tambahan lokal untuk balita.

Dinkes Inhil juga terus melakukan pengukuran balita setiap bulan untuk memantau perkembangan mereka. Edukasi kepada orang tua agar rutin membawa anak ke posyandu juga digencarkan, mengingat pentingnya pemantauan kesehatan secara berkala.

Kasus stunting yang berlanjut ini menjadi tantangan bagi Kelurahan Concong Tengah, dengan harapan intervensi yang dilakukan dapat menurunkan angka stunting dalam beberapa tahun mendatang.

Wednesday, September 4, 2024

Kepala Divisi Keimigrasian Kunjungi Imigrasi Tembilahan, Sampaikan Arahan dan Penguatan Dalam Pelaksanaan Tugas Dan Fungsi











RIAUFAKTA.ID, TEMBILAHAN - Kantor Imigrasi Kelas II TPI Tembilahan (Imigrasi Tembilahan) kali ini menerima kunjungan Kepala Divisi Keimigrasian (Kadivim) Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Riau, Bapak Mas Arie Yuliansa Dwi Putra. 

Kunjungan Kadivim kali ini adalah dalam rangka melaksanakan monitoring dan evaluasi terhadap pelaksanaan tugas dan fungsi keimigrasian pada Kantor Imigrasi Tembilahan.

Kunjungan Kadivim dan rombongan disambut langsung oleh Kepala Kantor Imigrasi (Kakanim) Tembilahan, Bpk. Yoga Aria Prakoso Wardoyo.

Selanjutnya, kegiatan Rapat bersama Kadivim digelar di Ruang Rapat Binsar Kantor Imigrasi Tembilahan.

Kakanim Tembilahan membuka kegaitan rapat dan menyampaikan pelaksanaan capaian kinerja Kantor Imigrasi Tembilahan hingga bulan Agustus 2024. 

Selanjutnya Kadivim memberikan arahan dan penguatan tentang pelaksanaan tugas dan fungsi keimigrasian, serta agenda dan target kedepannya.

"salah satu konsentrasi kita kedepan adalah penerbitan Paspor Elektronik, saat ini kita tengah mengukur kekuatan masing-masing UPT Keimigrasian unutk menerbitkan Paspor Elektronik" ujar Kadivim.

Kadivim juga mengingatkan untuk tetap memberikan kinerja dan pelayanan yang terbaik kepada masyarakat, dengan tetap merujuk pada peraturan yang ada, dan capaian terhadap terget kinerja. 

"dalam bertugas dan melayani masyarakat, kita bekerja harus merujuk pada peraturan yang ada, dan yang juga penting adalah target kinerja juga harus terpenuhi" ujar kadivim.

Jelang Pilkada 2024, Kanit Samapta Brigadir M. Taufik Batang Tuaka Ajak Tokoh Masyarakat Bersinergi Jaga Kamtibmas









RIAUFAKTA.ID, BATANGTUAKA - Menjelang pelaksanaan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak 2024, Polres Inhil dan Polsek jajaran terus aktif dalam menciptakan keamanan dan ketertiban di Kabupaten Indragiri Hilir.

Salah satu upaya yang dilakukan adalah dengan meningkatkan patroli cooling system, berupa kegiatan sambang ke masyarakat, tokoh agama, dan tokoh masyarakat setempat.

Kapolsek Batang Tuaka, Ipda Musriwan, melalui Kanit Samapta Brigadir M. Taufik, melaksanakan kegiatan sambang di Jalan H. Samsik, Kelurahan Sungai Piring, Kecamatan Batang Tuaka, Kabupaten Indragiri Hilir, pada Kamis, 5 September 2024.

Brigadir Taufik menjelaskan bahwa kegiatan ini merupakan bagian dari rutinitas kepolisian dalam menjaga kondusifitas Kamtibmas selama tahapan Pilkada Serentak 2024. Ia menekankan pentingnya cooling system sebagai upaya untuk memberikan edukasi dan pemahaman kepada masyarakat mengenai kesadaran dan partisipasi dalam menciptakan Pilkada yang aman dan damai.

“Cooling system merupakan upaya untuk memberikan edukasi dan pemahaman tentang pentingnya kesadaran serta partisipasi masyarakat dalam mewujudkan Pilkada serentak 2024 yang aman, damai, dan sejuk,” ujar Brigadir Taufik.

Ia juga mengharapkan dukungan dari seluruh elemen masyarakat, terutama tokoh agama dan tokoh masyarakat, agar dapat bekerja sama menciptakan Pilkada yang damai.

"Dengan kerja sama yang baik, kami yakin dapat mewujudkan Pilkada 2024 yang aman, damai, dan sejuk, khususnya di wilayah hukum Polsek Batang Tuaka," pungkasnya.


Kasus Stunting di Mandah Inhil Mengalami Penurunan pada 2024


RIAUFAKTA.IDMANDAH - Tingkat prevalensi stunting di Kecamatan Mandah, Kabupaten Indragiri Hilir, mengalami penurunan pada tahun 2024. Berdasarkan data yang dirilis, persentase balita stunting turun dari 1,46% pada tahun 2023 menjadi 1,07% pada tahun 2024.

Penurunan ini menunjukkan adanya keberhasilan dari berbagai program intervensi yang dilakukan untuk mencegah stunting di wilayah tersebut, meskipun masih diperlukan peningkatan kerjasama di tingkat pemangku kebijakan dan pelaksana program.

Stunting merupakan kondisi gagal tumbuh pada balita akibat kekurangan gizi kronis, yang sering kali terjadi sejak bayi berada dalam kandungan. Pada tahun 2023, Kecamatan Mandah ditetapkan sebagai salah satu lokus intervensi stunting dengan Desa Batang Tumu menjadi fokus utama.

Berbagai program telah dilaksanakan oleh Puskesmas dan pemerintah setempat untuk menurunkan angka stunting di Kecamatan Mandah, termasuk sosialisasi ASI eksklusif, pendidikan gizi bagi ibu hamil, pemberian tablet tambah darah (TTD), inisiasi menyusu dini (IMD), serta pemberian makan bayi dan anak (PMBA). Selain itu, program perbaikan lingkungan melalui penyediaan sarana air bersih dan sanitasi juga turut berkontribusi dalam upaya menekan angka stunting.

Namun, beberapa kendala masih menjadi perhatian, seperti akses terbatas terhadap air bersih dan fasilitas jamban, serta perilaku hidup bersih dan sehat (PHBS) yang belum optimal. Masyarakat di beberapa wilayah masih sulit mengubah kebiasaan-kebiasaan yang tidak mendukung pola hidup sehat, yang berpotensi memperburuk status gizi anak

Kelompok yang berisiko tinggi terhadap stunting, seperti remaja putri, calon pengantin, ibu hamil, dan anak usia di bawah dua tahun, menjadi fokus intervensi pemerintah. Dinas Kesehatan Kabupaten Inhil juga mengidentifikasi bahwa pola asuh balita, pola konsumsi ibu hamil, dan perilaku hidup sehat masyarakat masih memerlukan pembinaan lebih lanjut.

Pemerintah Kecamatan Mandah berharap kerjasama dari seluruh pihak, baik pemerintah desa maupun sektor swasta, untuk memperkuat upaya pencegahan stunting di masa depan melalui program konvergensi dan intervensi yang lebih kompak.

Peristiwa, Speedboat SB Air Tawar Menabrak Pompong Penyebrangan, Satu Orang Terjatuh dan Menghilang










RIAUFAKTA.ID, TEMBILAHAN - Baru saja terjadi kecelakaan laut di Perairan Parit 21, Kecamatan Tembilahan, Kabupaten Inhil, Rabu (4/9/24).

Diinformasikan Spedboat (SB) Air Tawar menabrak pompong penyebrangan. Dari kejadian ini satu orang pengemudi pompong diketahui bernama Khaidir terjatuh dan menghilang.

Pantauan di lapangan, saat ini petugas SAR gabungan sedangan melakukan pencarian terhadap korban yang hilang.

Kasat Polairud Polres Inhil AKP Ridwan SH.MH saat dikonfirmasi memebenarkan adanya kejadia itu.

"Ya benar, kami bersama tim gabungan sedang melakukan pencarian di sekitar lokasi kejadian, semoga korban yang jatuh ditemukan dalam keadaan selamat,"ujarnya.

Kapal Pengangkut Tabung LPG Terbakar, 2 ABK Terluka

Jatuh ke Sungai, Pemuda di Inhil Ditemukan Sudah Tak Bernyawa

Kini terlihat speedboat dan pompong yang tabrakan sudah di evakuasi ke Mako Polairud Polres Inhil.***

© Copyright 2019 Riaufakta.id | All Right Reserved