-->

Selasa, 30 Juli 2024

Dinkes Inhil Kunjungan Kerumah Ibu Hamil Resiko Tinggi Sekaligus Kunjungan P4K Ibu Hamil









RIAUFAKTA.ID, ADV - PKM Sungai Piring Lakukan Kunjungan ke rumah ibu hamil resiko tinggi, sekaligus kunjungan P4K ibu hamil. (30/07/24).

Program Perencanaan Persalinan dan Pencegahan Komplikasi (P4K) merupakan salah satu upaya percepatan penurunan Angka Kematian Ibu dan Bayi Baru Lahir melalui peningkatan akses dan mutu pelayanan antenatal, pertolongan persalinan, pencegahan komplikasi dan keluarga berencana oleh bidan. Pelayanan bidan sangat berperan dalam keberhasilan suatu program pemerintah dalam rangka meningkatkan pembangunan kesehatan.

Penyebab kematian ibu terbesar seacara berurutan disebabkan karena perdarahan, eklampsia, infeksi, persalinan lama, dan keguguran. Upaya penurunan kematian ibu dan bayi dapat dilakukan dengan peningkatan cakupan dan kualitas pelayanan kesehatan ibu dan bayi. Salah satu upaya yang dilakukan adalah mendekatkan jangkauan pelayanan kesehatan kepada masyarakat melalui program, perencanaan, dan P4K. 

Senin, 29 Juli 2024

Kadinkes Inhil Sebut Pelayanan Kesehatan Anak Balita Sangatlah Penting


 






RIAUFAKTA.ID, ADV - Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Kabupaten Indragiri Hilir (Inhil) menyebutkan bahwa Pelayanan Kesehatan Anak di Bawah Lima Tahun (Balita) sangatlah penting, (30 / 07 / 24).

Menurutnya, Balita merupakan kelompok tersendiri yang dalam perkembangan dan pertumbuhannya memerlukan perhatian yang lebih khusus.

"Bila perkembangan dan pertumbuhan pada masa balita ini mengalami gangguan, hal ini akan berakibat terganggunya persiapan terhadap pembentukan anak yang berkualitas," ungkapnya.

Untuk mencapai pembangunan manusia Indonesia seutuhnya, maka tujuan pembinaan kesejahteraan anak adalah dengan menjamin kebutuhan dasar anak secara wajar, yang mencakup segi-segi kelangsungan hidup, pertumbuhan dan perkembangan dan perlindungan terhadap hak anak yang menjadi haknya.

"Disamping itu diperlukan juga suatu lingkungan hidup yang menguntungkan untuk proses tumbuh kembang anak,"imbuhnya.

Dinkes Inhil sosialisasi Perilaku Hidup Bersih dan Sehat di Sekolah











RIAUFAKTA.ID, ADV - Masih dalam rangka MPLS SMP N 1 Tembilahan Hulu kolaborasi dengan Puskesmas Tembilahan Hulu sosialisasi Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS) di sekolah. (29/07/24)

Tujuan diadakannya kegiatan Sosialisasi PHBS adalah dalam upaya memberikan pengetahuan serta kesadaran sisqa, khususnya usia remaja dalam sikap dan perilaku terkait cara hidup yang bersih dan sehat, sehingga terciptanya masyarakat yang sadar kesehatan dan memiliki bekal pengetahuan serta kesadaran untuk menjalani perilaku hidup yang menjaga kebersihan & memenuhi standar kesehatan.

Manfaat Perilaku Hidup Bersih & Sehat (PHBS) di sekolah merupakan kegiatan pemberdayaan siswa, guru dan masyarakat lingkungan sekolah untuk melakukan pola hidup sehat, sehingga dapat menciptakan sekolah sehat serta mampu menciptakan lingkungan yang bersih dan dapat meningkatkan proses belajar mengajar di lingkungan sekolah dengan baik.

Bahwa perilaku hidup bersih dan sehat itu sangat penting sekali. Salah satu faktor pendukung kemajuan SDM di bidang pendidikan ialah kesehatan pelajar itu sendiri. Mewujudkan kesehatan pelajar yaitu dengan cara menerapkan perilaku hidup bersih dan sehat atau PHBS di sekolah. Bila para pelajar menerapkan perilaku hidup bersih dan sehat (PHBS) di lingkungan sekolahnya, upaya dalam meningkatkan derajat kesehatan di sekolah akan terwujud.

Selain cuci tangan, penerapan PHBS di sekolah dapat berupa aktivitas sehat seperti mengkonsumsi jajanan sehat, menggunakan jamban bersih dan sehat, memberantas jentik nyamuk, olahraga yang teratur, tidak merokok di lingkungan sekolah dan membuang sampah pada tempatnya. Indikator PHBS di sekolah ini harus diterapkan seluruh jajaran akademik, mulai dari guru hingga pelajar demi terwujudnya sekolah yang sehat.

Minggu, 28 Juli 2024

Dinkes Inhil Gelar Kegiatan Gerakan Ibu Hamil








RIAUFAKTA.ID, ADV - Puskesmas Kuala Lahang di wilayah kerjanya menggelar kegiatan Gerakan Ibu Hamil Sehat bersama ibu hamil, kader posyandu, bidan desa. (28/06/24)

Pelaksanaan dengan rangkaian kegiatan yang berlangsung meriah. Diantaranya Penyuluhan Tentang Kehamilan Sehat, Minum Tablet Tambah Darah, Pemeriksaan Laboratorium dan USG, serta pembagian hadiah kepada ibu hamil yang rutin melakukan pemeriksaan kehamilannya.

Kepala Puskesmas Kuala Lahang, mengutarakan kegiatan ini menjadi salah-satu upaya pihak puskesmas untuk meningkatkan mutu pelayanan terhadap ibu hamil di wilayah kerja puskesmas Kuala Lahang.

Salah-satu tujuan utamanya adalah untuk mengatasi permasalahan kematian ibu melahirkan dan bayi baru lahir, serta mencegah terjadinya Stunting.

HUT Stunting, Dinkes Inhil Kunjungan Dokter Puskesmas dan Tim penanganan stunting Puskesmas










RIAUFAKTA.ID, ADV - Kunjungan Dokter Puskesmas dan Tim penanganan stunting Puskesmas dalam rangka audit stunting, di Desa Simpang Jaya. (28/07/24)

Pentingnya Posyandu dalam pemantauan pertumbuhan dan perkembangan balita. Untuk itu rutinlah ke Posyandu. Jika berat badan dan tinggi badan tidak berkembang sesuai umur, maka di Posyandu ini akan terdeteksi secara dini dan balita bisa mendapatkan penanganan lebih awal.

Kunjungan tersebut bertujuan untuk meninjau langsung kondisi anak stunting di Desa Simpang Jaya. Meningkatkan pemahaman masyarakat tentang pentingnya gizi seimbang, meningkatkan akses masyarakat terhadap layanan kesehatan Meningkatkan kualitas lingkungan Pemerintah desa dan Pemerintah Kabupaten akan segera menindaklanjuti rekomendasi. Mereka berkomitmen untuk menurunkan angka stunting di Kabupaten Inhil.

Pada kunjungan tersebut, tim melakukan interaksi berbincang dengan ibu dan ayah balita untuk mengetahui faktor-faktor yang menyebabkan balita yang mengalami stunting. Selain itu, dan juga melakukan pemeriksaan kesehatan terhadap anak stunting, serta memberikan pemahaman.

Sabtu, 27 Juli 2024

Dinkes Inhil Lakukan Pendampingan dan Pelayanan Kesehatan Terhadap Orang Dengan Gangguan Jiwa










RIAUFAKTA.ID, ADV - PKM Sungai Piring lakukan Pendampingan dan Pelayanan Kesehatan Orang Dengan Gangguan Jiwa. (27/07/24)

Hal tersebut bertujuan untuk mengetahui kepatuhan pasien dengan ODGJ Minum Obat secara teratur dan memastikan tidak di pasung.

Kunjungan rumah adalah kegiatan untuk mendata serta memonitoring kondisi ODGJ dalam kaitannya dengan tingkat gangguan kejiwaan yang diderita. Bertujuan untuk :

1. Pemberdayaan keluarga guna dapat mengatasi masalah kesehatan terkait gangguan jiwa tersebut.

2. Memantau kepatuhan minum obat.

3. Memantau kepatuhan kontrol ke fasilitas kesehatan

4. Memantau perkembangan pasien.

5. Memotivasi agar pasien tetap semangat minum obat dan tidak malu untuk periksa ke puskesmas apabila ada keluhan.

6. Memotivasi keluaraga agar terus mendukung kesembuhan pasien.

Jumat, 26 Juli 2024

Dinkes Inhil Laksanakan Sweeping PIN Polio Putaran I di Wilayah Sungai Piring










RIAUFAKTA.ID, ADV - Maksimalkan Target Sasaran, Pelaksanaan Sweeping PIN Polio Putaran I di wilayah kerja UPT Puskesmas Sungai Piring, (26/07/24)

Polio merupakan salah satu penyakit menular yang menyebabkan kelumpuhan permanen. Polio tidak dapat disembuhkan tetapi dapat dicegah dengan imunisasi Polio.

Sweeping polio ditujukan bagi sasaran yang belum mendapatkan imunisasi polio.Dengan adanya sweeping ini,diharapkan capaian dari target yang telah ada menjadi maksimal dan bisa tercapai 100% sehingga upaya preventif yang kami laksanakan tidak menjadi sia-sia.

Sweeping imunisasi dilakukan terhadap bayi dan balita yang belum mendapatkan imunisasi di posyandu maupun puskesmas karena sakit atau pergi. Tujuan dari sweeping imunisasi yaitu agar bayi dan balita khususnya di wilayah Puskesmas Perampuan bisa mendapatkan imunisasi dasar lengkap.

Pemberian imunisasi pada PIN Polio sangat penting untuk mencegah virus polio yang dapat mengakibatkan kelumpuhan permanen, terutama pada anak-anak yang belum mendapatkan imunisasi polio

© Copyright 2019 Riaufakta.id | All Right Reserved