RIAUFAKTA.ID, TEMBILAHAN - Sebagai bentuk perhatiannya terhadap eksistensi Universitas Islam Indragiri (UNISI) Tembilahan, Pj Bupati Inhil, H. Erisman Yahya yang di wakili oleh Kaban Kesbangpol Inhil, H. Arifin. S.Sos, MM menghadiri langsung Pelantikan Pengurus Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) UNISI periode 2024-2025 di Aula Hotel Inhil Pratama Tembilahan, Rabu (18/12/24).
Pj Bupati Inhil mengucapkan selamat kepada Naufal Faskal Rifa’i dan para mahasiswa yang dilantik sebagai Presiden BEM dan Pengurus BEM UNISI Tembilahan Periode 2024-2025 yang di lantik oleh Wakil Rektor 3 Universitas Islam Indragiri Fiddian Khairudin S.Th.I, MA.”
“Semoga jabatan dan organisasi ini dapat dijadikan sebagai wujud tanggung jawab, kepercayaan dan amanah dari seluruh civitas akademika, khususnya rekan-rekan mahasiswa lainnya dalam mengakomodir aspirasi guna mewujudkan kesejahteraan mahasiswa di lingkungan kampus yang mengedepankan semangat persaudaraan dan intelektualitas.”
Tentunya kami (Pemkab. Inhil) mendukung penuh kegiatan kepemudaan yang positif dan mampu memupuk solidaritas, kesetiakawanan maupun persaudaraan antar-sesama anggota.”
“Serta ciptakanlah inovasi dan bangun jaringan yang luas, baik didalam maupun diluar kampus dengan memegang 4 fungsi penting BEM, yaitu pengabdian pada masyarakat, pergerakan, minat-bakat dan kesejahteraan,” ujar Pj Bupati
FOLLOW THE Riaufakta.id AT TWITTER TO GET THE LATEST INFORMATION OR UPDATE
Follow Riaufakta.id on Instagram to get the latest information or updates
Follow our Instagram